Jumat, 16 Mei 2014

Tafsir Al Quran

Tafsir Al Quran - Tafsir al quran merupakan makna atau maksud dari ayat-ayat yang ada di dalam al quran. Tafsir Al Quran berfungsi sebagai pemberi penjelasan atau mubayyin. Tafsir al quran berbeda dengan terjemahan al quran, bila tafsir merupakan makna/maksud/penjelasan, lain halnya dengan terjemahan al quran. Terjemahan al quran merupakan pengartian(mentranslate) ayat-ayat al quran ke berbagai bahasa.
Al Quran besrta Tafsirnya

Penafsiran al quran dimulai pada saat zaman para sahabat nabi, seperti Zaid bin Tsabit, Abu Musa al- Asy’ari, abdullah bi zubair, Ali bin Abi Thalib, Abdulah Ibnu Abbas, Abdullah Ibnu Ma’sud, dan Ubay ibnu Ka’ab. Dan masih banyak lagi sahabat nabi yang berjuang sebagai penafsir al-quran. 

3 Sumber Utama Tafsir Al Quran
Tafsir al quran muncul pada masa rosullulloh masih hidup, hal ini dikarenakan, perbedaan pemahaman tentang ayat-ayat di dalam al-quran. Sehingga disaat rosullulloh masih hidup para sahabat bertanya pada rosullulloh makna dari ayat-ayat dalam al-quran tersebut. 

Berikut 3 sumber utama penafsiran al quran.
1. Ayat-ayat al quran yang saling berkaitan merupakan sumber utama tafsir al quran, ayat yang hanya dijelasan secara umum di suatu surah dapat dicari makna dan maksudnya di ayat-ayat al quran yang lain.

2. Bertanya langsung pada Rosullulloh, karena penafsiran al quran dimulai pada masa rosulluloh masih hidup, jadi para sahabt bisa bertanya kepada rosullulloh maksud dari ayat yang tidak mereka pahami atau terjadi perbedaan pendapat dalam pengartian al quran tersebut.

3. Pemahaman para sahabat sendiri, karena para sahabat nabi adalah orang arab asli yang mengenal makna dan maksud tulisan arab tersebut, mereka dapat untukk memahami sendiri hal yang terkandung pada ayat al quran tersebut.

Hikmah Bermacam-macam Tafsir Muncul
Tafsiran Al Quran yang berbeda karena terkantung kepada ilmu pengeahuan, latar belakang, dan masa hidup penafsir al quran tersebut. Menurut Abdulloh Daraz dalam An- Naba Al – Ahzim sebagai berikut :

”Ayat-ayat Al Quran bagaikan intan, setiap sudutnya cahaya yang berbeda dengan apa yang terpancar dari sudut-sudut lainya, dan tidak mustahil jika kita mempersilahkan orang lain memandangnya, maka ia akan melihat banyak dibandingkan apa yang kita lihat.”  
Semoga artikel mengenai tafsir Al Quran ini bermanfaat dan menginspirasi anda. 

Assalamualaikum Warrohmatullohi Wabarokatuh.

Menjual Al Quran rainbow murah di danbokushop.com

Artikel Lainnya

Ditulis Oleh : Unknown // 01.04
Kategori:

0 komentar:

Posting Komentar